Home Page

Monday, September 22, 2014

Haul : Makeup Haul (September 2014)

Postingan ini adalah bukti kalo saya tahun ini gagal lagi sama yang namanya `makeup diet`, `makeup detox`, ato apalah itu... hahaha.. Ini gara-gara bulan kemaren buanyak banget web-web drugstore yang ngadain sale kaya estafet yang gak abis-abis, alhasil saya juga ikutan ordernya gak abis-abis. Tapi ya sudahlah, barang-barangnya juga sudah numpuk di meja rias saya, yang penting sekarang saya hepi sama belanjaan saya ini. Apa saja yang saya beli? 




Kalo di kumpulin, belanjaan saya bisa sekotak gede itu.. gara-gara lihat foto itu saya nyadar kalo banyak banget belanjanya..huhuuu..,Makeup yang saya beli kebanyakan merk E.L.F dan Wet n Wild. kalo kalian ngikutin blog saya dari lama, pasti kalian tau kalo saya ini termasuk ELF Addict, saya punya banyak banget koleksi produknya ELF dan selalu pengen punya lagi dan lagi. Dan waktu bulan kemaren, website nya ELF juga lagi ada sale, jadi saya langsung ikutan pre-order banyak barangnya ELF, soalnya harganya jadi lumayan murah.

Ini list belanjaan saya:

E.L.F  Studio Blush Palette Light& Dark. Blush palette ini dua atau tiga bulan lalu lagi hits banget di youtube, banyak di rave sama beauty youtubers, karena kualitasnya lebih bagus dibanding studio blush nya yang regular. Dan setelah saya coba emang iya sih, lebih smooth dan gak semenyerbuk blush nya yang kemasan item itu. Saya baru coba yang palette light, dan sejauh ini sih suka sama palette blush ini.

  • Wet n Wild Coloricon Blush Mellow Wine& Heather Silk.
  • Wet n Wild Coverall Liquid Concealer


  •  E.L.F Eyebrow Kit , sukaaaa banget sama eyebrow kit ELF ini, dan langsung jadi HG saya buat gambar alis. Akhirnya saya merasa kalo aktifitas menggambar alis bisa jauuuh lebih mudah, dan hasilnya bisa lebih bagus lah dibanding sebelum saya pake eyebrow kit ini. Kalian pasti juga nyadar kan kalo saya gak jago gambar alis, dan kadang suka buru-buru kalo dandan, jadi suka ngasal jadinya alis saya ini. Selama ini saya sudah nyoba banyak banget eyebrow pencil atau powder, dan ELF eyebrow kit ini yang bikin rutinitas menggambar alis saya jadi jauh lebih mudah, hihi.
  • E.L.F HD Blush Headliner
  • E.L.F Makeup Mist n Set

  •  Revlon Colorburst Matte Balm Showy & Audicious , akhirnyaa saya bisa dapet ini matte balm, setelah ngidam dari lama dan bolak balik ke konter tapi barangnya gak ada stok terus. Saya dapet matte balm ini di beliin sama adek saya yang tinggal di jakarta, jadi dia beliin ini di konter Revlon di Jakarta. 
  •  
  •  ELF Eyebrow Treat & Tame, saya juga coba produk ELF ini buat alis, sayangnya saya kurang suka, masih lebih cocok yang eyebrow kit.
  • ELF Precision Liquid Eyeliner. Saya kehabisan stok liquid eyeliner buat daily, jadi saya beli dari ELF ini karena murah, lumayan buat di pake sehari-hari.
  • ELF HD Lifting Concealer




  • ELF Glossy Lip Set
  • ELF 3 Pcs Eyeliner Set

  •  ELF Mineral Infused Mascara
  • ELF Mineral Eyeshadow Primer
  • ELF Studio Complexion Brush

  •  NYC Smooth Skin Loose Powder
  • NYC Sunny Bronzer


  • Wet n Wild Coloricon Bronzer Bikini Contest & Reserve Your Cabana

  •  LA Color Mineral Blush Tai & Sunkissed

Wet n Wild Megalast Lip Color shade: smokin` hot pink, Cherry Picking, Rosebud, Wineroom, Pinkerbell, Think Pink< Bare it All, Stoplight Red, Mauve Outta Here. Saya lagi terobsesi sama lipstick nya WnW ini nih, belakangan sering banget pake lipstick WnW ini, karena suka sama pigmentasinya dan warna nya unik-unik, yah walopun kadang bikin bibir kering.
Nah itu dia Haul saya bulan September ini, 
Makasih sudah mampir sini,
have a nice day..


Saturday, September 6, 2014

Product Review + Swatches : Revlon SuperLustrous Shine Lipstick in Fuschia shock 815, Lovers Coral 825, Berry Couture 835

Hari ini saya mau bikin review dan swatches lipstick-lipstick yang baru saya beli beberapa waktu lalu. Buat kalian penggemar lipstick, pasti gak asing lagi dong ya sama Revlon Superlustrous Lipstick yang populer itu, termasuk saya. Revlon Superlustrous ini termasuk lipstick yang sering saya beli di awal-awal saya mulai sering pakai makeup, karena harganya murah dan pilihan warnanya banyak banget. Nah beberapa waktu lalu, Revlon ngeluarin warna dan formula baru untuk seri Superlustrous ini, yaitu Shine, yang sempet saya lihat iklannya beberapa kali di Majalah dan akun sosial media nya Revlon. Sebenernya  saya beli Superlustrous Shine ini juga gak sengaja. Beberapa waktu lalu, saya mampir ke konter nya Revlon, niatnya sih mau beli Just Bitten Matte Balm yang ternyata stok-nya lagi kosong di semua konter di Malang, hiks. Padahal saya pengen coba matte balm nya banget-banget. Berhubung sudah sampe konter, saya iseng buat coba-coba tester lipstick, termasuk yang seri shine ini, dan akhirnya saya beli 3 warna yang saya suka. Setelah saya coba pakai beberapa lama, ini review saya tentang Superlustrous Lipstick shine.




Nama Poduk
Revlon SuperLustrous Shine Lipstick

Harga
Idr 33rb


Belinya Dimana?

Tersedia di konter-konter Revlon di banyak kota di Indonesia, jadi gak perlu ikutan Pre-Order lagi


Kemasan

Kemasannya sama dengan Revlon Superlustrous lipstick yang regular , warna hitam dengan aksen Gold di tengahnya, Looks so classy..


Formula &Performa

  • Tekstur lipstick ini sangat creamy dan smooth, glides on smoothly, lebih lembut daripada Revlon Superlustrous yang seri sebelumnya. 
  • Tidak terasa waxy, jadi lebih  menempel dan lembab di bibir
  • Hasil akhirnya glossy, tapi tidak terlalu berkilau berlebihan seperti kalau memakai lipgloss
  • Walaupun warna nya terlihat sangat bold di kemasan, tapi kalau di ulas di bibir, lipstick ini kurang begitu pigmented. Pigmentasinya termasuk di kategori sheer, tapi masih bisa di layer beberapa kali supaya hasil akhirnya bisa opaque dan menutupi warna asli bibir.
  • Karena mungkin teksturnya yang sangat creamy dan ringan, staying power untuk lipstick ini kurang tahan lama, dan tidak meninggalkan stain di bibir.
  • Sama sekali gak bikin bibir kering, dipakai seharian dan reapply berulang-ulang, bibir tetap terasa lembab.
Warna:

Fuschia Shock
Walaupun warnanya di wadah terlihat  bright fuschia, tapi kalau di bibir hasilnya sheer pink (cool undertone), dengan sedikit hint of fuschia. Sangat wearable kalo untuk dipakai sehari-hari. Dari ketiganya, ini warna yang paling pigmented. 2x oles sudah cukup untuk menutupi warna asli bibir.

Lovers Coral
Dari ketiganya, ini yang paling sheer, saya harus oles berulang-ulang supaya warna nya muncul. Warna nya terlihat bright coral di wadahnya, tapi kalau di bibir hasilnya cenderung lebih cenderung ke nude, nude coral.

Berry Couture

Saya beli warna ini karena di tawarin mbak BA nya Revlon, waktu itu di konter gak ada tester nya, karena stoknya tinggal 1.  Saya lihat di tube, warna nya kok ungu gelap banget, tapi mbak BA nya bilang kalo di bibir warna nya bagus, gak seungu kelihatannya di wadah. Eh ternyata bener, di bibir saya hasilnya jadi bright purple pink. Wearable juga buat dipakai sehari-hari. Dari ketiganya, warna berry couture ini yang sedikit meninggalkan stain di bibir.




kiri-kanan: Fuschia Shock, Lover Coral, Berry Couture


Swatches:
ki-ka: Fuschia Shock- Coral Lovers- Berry Couture






Overall,
Saya pribadi suka ya dengan Revlon Superlustrous Shine lipstick ini. Belakangan saya memang lagi suka coba-coba warna bright buat lipstick, dan Revlon Superlustrous ini jadi pilihan pas karena saya bisa pakai warna terang tanpa harus takut kelihatan terlalu bold, karena pigmentasi lipstick ini cukup sheer. Selain itu, Revlon superlustrous ini juga nyaman dipakai, sangat ringan dan lembab di bibir. Tapi buat kalian yang suka sama warna lipstick yang pigmented, opaque dan tahan lama, formula SuperLustrous Shine ini kurang cocok sepertinya buat kalian.


   Makasih sudah mampir sini ,
Jangan lupa follow acc instagram saya ya : @rani_wbudiman

Have a nice day, xoxo

Monday, August 25, 2014

Product Review: ELF Studio Hydrating Face Primer

Oh haaii, hari ini saya mau menuhin janji bikin product review ya. Post ini hasil request waktu saya posting makeup haul kemarin di sini (klik) Jadi buat teman teman yang udah request, atau lagi cari-cari review nya ELF Studio Hydrating Face Primer ini, semoga postingan saya ini cukup informatif ya.

Kalau kalian termasuk para makeup enthusiast, pasti sudah gak asing donk ya sama ELF. Salah satu brand kosmetik US yang terkenal dengan harganya yang luar biasa murah ini (ya walopun kalo sudah masuk online shop di Indonesia harganya juga gak murah-murah amat, hahaha). ELF ini sering banget  ngeluarin banyak produk baru hampir setiap 6 bulan sekali, salah satunya ya ELF Studio Hydrating Face  Primer ini, dan ini review dari saya tentang produk ini :


Nama Produk:
ELF Studio Hydrating Face Primer

Price:
di web nya $6, jadinya sekitar Idr. 90rb-120rb, tergantung di online shop mana kalian beli nya, pas lagi diskon atau enggak. Isi produknya .49 oz/  14 gr

Where to Buy?
Produk ELF ini tersedia di www.eyeslipsface.com, dimana buat ikutan pre order nya? kalian bisa baca list online shop saya di post ini


Ingredients:

ELF claims (from the Website):
"Boosts your complexion with a drench of hydration, creating a perfect canvas for radiant, younger looking skin. Infused with Grape and Vitamins A, C, & E for nourishing and anti-aging benefits. This multipurpose clear skin primer reduces the appearance of fine lines and transforms your face into a flawless and smooth canvas so makeup goes on evenly for a long-lasting finish."

Packaging :

  • Kemasannya terbuat dari botol plastik perpaduan warna putih, transparant, dan silver. Dilengkapi dengan pump di ujung botol buat ngeluarin produknya, yaay.. pump= hygienis
  • Walopun terbuat dari plastik, tapi botolnya sangat sturdy, dan kelihatan seperti dari bahan kaca.
  • Suka banget perpaduan warna nya. Kesannya seperti produk-produk mahal
  • Nah minusnya, karena kemasannya warna putih susu, kita jadi gak tau persis sisa produknya tinggal seberapa, jadi ya tebak-tebak aja kira-kira masih banyak gak ya, haha..
  • Buat isi produk yang gak sampe 1 oz, menurut saya kemasannya terlalu bulky, gede banget.. makan tempat di pouch, gak praktis buat di bawa travelling kalo gak di pindah isinya di jar kecil dulu.


Formula:
  •  Tekstur? Sebelum coba hydrating face primer ini, yang ada di kepala saya kalo hydrating face primer itu pasti less silicon, karena kalo di kulit saya, silicon itu ampuh banget buat mattifying muka. jadi kalo di bayangan saya, tekstur ELF Hydrating Face Primer ini pasti semacam Make Over Base yang lebih ke tekstur pelembab daripada tekstur primer yang licin-licin. Tapi ternyata saya salah pemirsaaah, ELF Hydrating Face Primer ini ternyata juga bertekstur licin-licin seperti primer silicon base pada umumnya. Waktu saya baca ingredients  list nya, ternyata kandungan dimeticone nya ada di urutan pertama. Jadi ya, face primer ini sangat bersilicon base.
  • Kalo kalian pernah coba Monistat, Smashbox Photofinish, atau ELF Mineral Infused Primer, Produk ini punya konsistensi tekstur yang mirip, hampir sama malah.. bedanya kalau ELF Hydrating Face Primer ini memang ada  sensasi lembab nya waktu di oles, gak sekering primer silicon base yang lain.
  • Teksturnya juga mudah di blend, dan mudah rata waktu di oles.
  • Warna nya putih susu cenderung bening, mirip dengan beberapa primer brand lain yang saya sebutin di atas, bedanya ELF Hydrating Face primer ini warna nya sedikit lebih butek ( Butek?? apa ya bahasanya? wkwkwk.. yah pokoknya gak sebening primer yang lain).
  • Scents? Gak ada aroma yang kecium sama sekali.. jadi aman buat kalian yang suka sensitif sama bau-bauan kosmetik.

Performa :
  • Ada efek hydrating nya enggak ? well, kalo hydrating untuk  dry patches di wajah, enggak ya menurut saya. Saya ada beberapa bagian dry patches karena bekas jerawat, saya coba beberapa hari pakai primer ini, dan dry patches nya juga masih tetep tuh.. haha.
  • Tapi emang pas di pakai, sangat terasa ada efek moist nya di wajah. gak sekering primer silicon base pada umumnya. Biasanya kan kalo pakai primer silicon base, di wajah sampe kerasa kering, matte gitu.  Kalo ini enggak, memang bikin muka terasa lebih lembab dari pertama kali pemakaian.
  • Ada efek blur buat finelines gak? iya, performanya mirip dengan monistat. Kalo untuk efek bluring, performanya kelihatan. Tapi kalo untuk pori-pori yang gede-gede seperti wajah saya, gak begitu kelihatan efeknya.
  • Bikin Makeup lebih tahan lama gak? iya.. ELF Hydrating face primer ini cukup bagus performa nya kalo untuk bikin makeup tahan lebih lama daripada cuman pakai makeup tanpa primer.
  • Oil Control? Karena Face Primer ini silicon base, dia ada efek oil control nya ke wajah. 2-3 jam di wajah tambang minyak saya, baru kelihatan glow nya di T-zone. Tapi karena ada efek lembab-lembab nya, wajah saya malah jadi berasa greasy, apa yaa.. gak keluar minyak seperti biasanya, tapi jadi lengket-lengket gak nyaman. ..huhuu. 
  • Jadi face primer ini bagus buat bikin makeup lebih tahan lama, tanpa bikin wajah terasa kering, karena primer ini ada efek lembab nya pas dipakai. Ini bisa jadi alternatif primer yang terjangkau buat kalian yang punya kulit wajah normal to dry, yang kadang kepingin pakai primer supaya makeup lebih long lasting, tapi gak mau bikin kulit muka tambah kering.
  • Oh ya, hati-hati ya.. kadang ada beberapa kulit muka yang sensitif dengan kandungan dimeticone, jadinya malah breakout atau beruntusan.
Swatch:
 ini yang udah di blend, kelihatan banget kan ya kalo primer ini moist..

How to Use:
- Aplikasikan tipis-tipis ( ingat ya tipis-tipis, kalo kebanyakan nanti makeup kamu malah jadi cakey ) sesudah kalian pakai pelembab + sunblock, dan sebelum mengaplikasikan foundation.

 Overall,
Hmmm, jujur saya bukan penggemar ELF Hydrating face primer ini, . Memang nahan minyak dan bikin makeup tahan lebih lama sih tapi saya gak suka efek lembab-lembab nya di wajah. Rasanya gak nyaman aja buat di pakai, apalagi kalo cuacanya lagi panas lembab gitu, hrrrrrrgh, rasanya langsung pengen cuci muka. haha. Tapi saya rekomendasikan produk ini buat kalian yang kulitnya normal to dry. 

Udah pernah coba produk ini? share ya pendapat kalian
makasih udah mampir sini
Have a nice day


Friday, August 22, 2014

Makeup Diaries : #4 Revlon Colorburst Lip Butter Lollipop

Belakangan ini saya lagi pengen banget ganti daily lipstick saya dari range nude ke bold, yah walopun kalo di muka saya ini lipstick nude gak ada matinya, tapi saya lagi pengen eksperimen sesuatu yang baru di wajah saya. Tadinya saya pengen coba pake lipstick warna merah buat daily, tapi udah coba berbagai macam warna merah dengan berbagai undertone pula, belum ada satupun yang saya rasa cocok di muka saya, makanya saya ganti haluan pengen coba lipstick dari range warna fuschia.
Di haul saya yang kemaren di post ini, saya beli beberapa lipstick yang masuk kategori warna fuschia, salah satunya Revlon Colorburst Lip Butter Lollipop ini. Warna nya termasuk di range fuschia, tapi masih wearable buat daily use, karena Revlon Lip Butter ini pigmentasinya bukan yang super opaque yang langsung kelihatan bold di wajah dalam sekali oles. Jadi masih bisa di apply tipis-tipis, tapi kalo mau hasil yang bold juga bisa di oles berulang-ulang. Karena warna asli bibir saya sangat gelap, biasanya saya pakai lip concealer dulu supaya hasilnya jadi lebih bright dan opaque.




ini swatch nya, yang kiri itu 2x oles, yang kanan saya oles berulang-ulang

ini di wajah saya, 

FACE:
  • The Face Shop My Lovely Makeup Base Violet
  • Essence Soft Touch Mousse Foundation
  • Make Up For Ever Duo Mat Powder Foundation
  • Rimmel Stay Matte Powder
  • NARS powder Blush Gilda
EYES:
  • Viva Eyebrow Pencil Black
  • Revlon Big Brush Waterproof Mascara
  • Jordana 12hr Made to Last Eyeliner

Saya ngerasa kalo warna fuschia bisa bikin wajah saya terlihat lebih cerah tanpa ada efek lebih tua seperti kalo pake lipstick merah. Next saya mau hunting merk lain yang punya warna fuschia ah.
Ada saran?


Makasih udah mampir sini,
Have a nice day


Saturday, August 16, 2014

Product Review : Simply Stay by Mustika Ratu + Step by step for everyday makeup

Hello para beauty readers,
Hari ini saya mau bicara tentang seri basic makeup terbaru dari brand kosmetik asli Indonesia yaitu Mustika Ratu. Bagi kalian yang tinggal di Indonesia, pasti sudah tidak asing ya dengan Brand Mustika Ratu.  Produk-produknya yang terkenal alami dan cocok dengan kulit wanita indonesia yang tinggal di iklim tropis, membuat Mustika Ratu ini menjadi salah satu merk kosmetik unggulan di Indonesia.

Beberapa waktu lalu Mustika Ratu meluncurkan seri basic makeup terbarunya, yaitu Simply Stay.  Simply Stay ditujukan untuk wanita yang aktif, simple dan selalu ingin tampil cantik setiap saat. Formula dan kandungan bahan alaminya aman digunakan dan disesuaikan untuk wanita Indonesia dan mampu mempertahankan riasan selama 8 jam. Dengan slogan soft, moist, long last ( lembut, lembab, Tahan Lama ). Simply stay ini hadir dengan klaim keunggulan :
  • With Curcuma Heynean Root Extract sebagai natural skin conditioning untuk melembabkan, menghaluskan & mencerahkan kulit.
  • With Tocopheryl Acetat (Vitamin E) sebagai anti oksidan alami.
  • Kandungan Octyl Methoxycinnamate sebagai UV filter alami untuk melindungi wajah dari paparan sinar matahari (UVB)
  • Tekstur lembut sehingga mudah menyerap di kulit
  • Mudah diaplikasikan
  • Tahan lama sampai 12 jam
  • Bersertifikasi halal.

Beberapa hari lalu, saya menerima paket sample Mustika Ratu seri Simply Stay untuk dicoba dan direview.

Paketnya dari box berwarna silver abu-abu yang ukurannya cukup besar. Warna ini senada dengan warna kemasan produk Simply Stay yang didominasi warna silver dan abu-abu. Dengan foto Elvira Devinamira (Puteri Indonesia 2014) sebagai modelnya. Varian produk dari seri basic makeup Simply Stay ini yang terdiri dari :
  • Moisturizer/Pelembab
  • Liquid Foundation
  • Stick Foundation
  • Loose PowderTwo way cake.
Saya sedikit terkejut sih waktu membuka paketnya, saya pikir isinya hanya satu atau dua produk untuk di review, ternyata di dalam paket ada banyak isi dalam ukuran sample size, ini isinya :
  • 2 jenis Moisturizer (untuk normal to oily, dan untuk normal to dry)
  • 4 shade Liquid Foundation
  • 4 shade Stick foundation
  • 4  shade two way cake
 Jadi dari semua produk yang ada di seri Simply Stay, hampir semua jenis produknya bisa saya coba karena sudah termasuk di dalam paket, kecuali loose powdernya. Asiik donk bisa coba banyak varian dari Seri Simply stay ini.

Setelah mencoba selama beberapa hari, saya baru menulis review nya. Ini review saya tentang produk Simply Stay dari Mustika Ratu.

Pilihan warna:

Liquid Foundation, stick foundation, dan twc dari Simply Stay ini memiliki  4 pilihan warna yaitu :
  • Pearly White, dari keempat shade yang ada, shade ini yang memiliki undertone neutral, tidak terlalu kuning seperti shade lainnya. Walaupun nama shadenya `pearly white`,  tapi ketika di oles  shade ini tidak seterang yang ada dibayangan saya, cocok untuk wanita yang mempunyai skintone wajah light to medium.
  •     Smoothie Yellow. Dari namanya sudah saya bayangkan kalau shade ini pasti berwarna kuning, dan memang setelah saya oles,shade ini sangat kentara tone kuningnya, tingkat keterangannya medium, dan bisa di pakai kulit wajah dengan skintone light to medium,
  •     Caramel latte. Shade ini juga termasuk dalam range warna gelap, warna nya cenderung ke orange, cocok untuk yang berkulit sawo matang
  •     Sweet Coco. Shade ini paling gelap di antara keempatnya, shade ini cocok untuk dipakai oleh wanita yang berkulit gelap, tapi untuk yang berkulit light to medium, bisa menggunakan shade ini untuk conturing wajah. 

1. Moisturizer

     Moisturizer atau pelembab dari seri Simply Stay ini terdiri dari dua jenis, untuk kulit normal to oily (berminyak) dan untuk kulit normal to dry (kering). Keduanya kalau di oles sekilas terlihat memiliki formula yang sama, krimnya berwarna putih susu, dengan tekstur yang kental dan aroma bunga yang cukup tercium.
    Bedanya dari kedua pelembab ini baru terasa setelah di ratakan, pelembab yang untuk kulit normal to dry terasa lebih lembab dan mudah  menyerap dibandingkan pelembab yang untuk kulit normal to oily.

Pendapat saya :
Karena jenis kulit saya berminyak, saya mencoba untuk memakai pelembab dengan jenis normal to oily sebagai base makeup.
Sebenarnya Wajah saya yang sangat berminyak ini membuat saya tidak bisa sembarangan pakai pelembab, karena biasanya kalau saya salah pakai pelembab, makeup menjadi cepat sekali menggelap. 
Tapi ternyata moisturizer Simply Stay ini selain cukup melembabkan dan tidak membuat wajah saya semakin berminyak, pelembab ini juga tidak membuat makeup saya oxidize (menggelap). Sayangnya pelembab ini memiliki tekstur yang sulit menyerap, jadi saya perlu waktu yang cukup lama untuk menunggu sampai pelembabnya benar-benar kering sebelum memakai foundation.
Selain itu, karena hidung saya yang sensitif dengan aroma kosmetik, aroma pelembab simply Stay ini menurut saya sedikit menyengat, tapi untuk kalian yang tidak sensitif terhadap aroma kosmetik, menurut saya sih bukan masalah ya.

2 Liquid foundation
 Swatch:

  •     Teksturnya termasuk cukup kental untuk jenis liquid foundation. Tidak terlalu cair ataupun terlalu kental, mudah dibaurkan namun tetap terasa ringan di wajah.
  •     Sama seperti moisturizernya, liquid foundation ini juga mempunyai aroma semacam bunga-bungaan yang cukup tercium saat pertama kali di pakai.
  •     Hasil akhirnya dewy, jadi untuk yang menyukai matte finish, harus di setting dengan two way cake atau loose powder.
  •     Coveragenya medium, namun buildable. Karena teksturnya sangat ringan, saya bisa melayer foundation ini di bagian wajah yang perlu di tutupi tanpa terlihat cakey.
  •     Lasting power foundation ini menurut saya cukup bagus di wajah saya yang sangat berminyak ini. Bisa bertahan sekitar 5-6 jam. Durasi 5-6 jam di wajah oily saya itu sudah termasuk bagus untuk pemakaian foundation tanpa primer, karena biasanya foundation hanya bertahan 3 jam sebelum menghilang di telan minyak wajah saya. Mungkin kalau saya memakai primer dulu sebelum mengaplikasikan foundation, hasilnya bisa lebih tahan lama.
  •     Oil controlnya standart, dalam 3 jam saya harus  blotting di daerah hidung dahi dan dagu.
Pendapat saya :
Liquid foundation Simply Stay ini cukup membuat saya terkesan, pertama saya suka teksturnya yang ringan dan mudah dibaurkan, kemudian coverage-nya yang cukup mampu menutupi kekurangan di wajah saya. Sayangnya pilihan warnanya menurut saya terlalu terbatas. Untuk kulit wajah saya, harus mencampur shade pearly white dan smoothie yellow supaya hasilnya pas di wajah. Shade smootie yellow terlalu kuning kalau di pakai sendiri,  jadi saya campur dengan shade pearly white, supaya tidak terlalu kuning.
Untuk staying power dan oil controlnya juga cukup bagus, pemakaian 5-6 jam masih terlihat bagus. Foundation ini di wajah saya juga tidak oxidize atau menggelap. Mungkin untuk kulit normal dan kering, foundation ini bisa bertahan sampai 8-12 jam seperti klaimnya.

3. Stick foundation
Swatch:

  •     Teksturnya cukup padat dan solid, tidak creamy, namun terasa ringan dan mudah dibaurkan.
  •     Coverage-nya sheer to medium
Pendapat saya:
Saya lebih memfungsikan  stick foundation ini sebagai concealer, corrector dan contouring krim karena teksturnya yang padat dan solid. Saya lebih suka dengan liquid foundation untuk seluruh area wajah, dan menggunakan stick foundation ini di area tertentu. Saya mencoba stick foundation shade pearly white untuk menutupi noda-noda di wajah, smoothie yellow untuk area di bawah mata, dan sweet coco untuk contouring tulang hidung.
Walaupun di aplikasikan di atas liquid foundation, stick foundation ini bisa menempel dengan baik, tidak terlihat cakey, dan masih terasa ringan di wajah. Sayang coverage-nya menurut saya kurang maksimal untuk menutupi noda-noda bekas jerawat ataupun dark spots. saya lebih memilih untuk me-layer liquid foundation untuk menutupi noda di wajah. Tapi untuk area bawah mata dan contouring, performa stick foundation ini cukup bagus.

4. Two Way Cake
Swatch:


  • Teksturnya halus tapi cukup powdery. Namun untuk shade caramel latte dan sweet coco terasa lebih creamy dibanding 2 shade lainnya.
  • Mudah dibaurkan dengan hasil akhir yang rata dan tidak cakey
  • Coverage-nya sheer
  • Two way cake ini, warna nya setingkat lebih terang daripada liquid foundation maupun stick foundation nya, jadi pas untuk dipakai sebagai setting powder.

Pendapat saya :
Saya lebih suka menggunakan two way cake ini di atas foundation daripada dipakai sendiri. Coverage-nya yang sheer, kurang mampu menutupi kekurangan wajah saya kalau dipakai tanpa foundation terlebih dahulu. Saya suka finishnya yang matte. Walaupun terasa kering dan powdery, tapi two way cake ini cukup bisa menempel dengan baik di atas liquid foundation. Makeup tetap terasa ringan tetap dan tidak cakey.


dan ini step by step everyday makeup saya, yang kali ini menggunakan basic makeup Simply Stay:
  1. Bare Face, aplikasikan dulu pelembab Simply Stay untuk kulit berminyak. Tunggu sampai benar-benar meresap sebelum memakai foundation
  2. Mengaplikasikan liquid foundation, saya mencampur liquid foundation simply stay shade smoothie yellow dan pearly white, supaya hasilnya tidak terlalu kuning di wajah saya.
  3. Saya mengaplikasikan stick foundation shade smoothie yellow di area bawah mata, lalu di baurkan sampai merata untuk menutupi dark circles, dan membuat wajah lebih cerah.
  4. Waktunya menggambar alis
  5. Untuk sehari-hari, tetap bisa memakai eyeshadow kok supaya mata terlihat lebih hidup tapi tidak terlihat menor. ( A. Untuk kelopak mata saya memakai warna eyeshadow light taupe keunguan, B. Untuk lipatan mata saya memakai eyeshadow warna dark taupe brown, C. Dan untuk tulang alis saya memakai warna matte beige supaya tetap terlihat natural)
  6. Setelah itu saya memakai eyeliner dan mascara. Makeup mata selesai.
  7. Kemudian saya mengaplikasikan two way cake shade smoothie yellow ke seluruh area wajah, tipis-tipis dengan powder brush.
  8. Two way cake shade sweet coco saya pakai untuk soft contouring tulang hidung, dan di tulang pipi saya memakai blush-on warna soft peach.
  9. Terakhir, saya memakai nude lipstick andalan saya. Taraaa, makeup pun selesai.


Overall, Seri makeup Simply Stay ini cukup memuaskan buat saya. Yang jadi poin utama dari makeup simply stay ini adalah teksturnya yang ringan, jadi pas untuk dipakai sebagai makeup sehari-hari. Mampu menutupi kekurangan wajah tanpa terlihat kita sedang memakai makeup berat. Staying powernya juga cukup bagus untuk makeup dengan tekstur seringan ini. Karena ini produk asli Indonesia, pasti mudah untuk ditemukan, dan asyiknya lagi harganya pun terjangkau.

  • Moisturizer Idr.15.000
  • Liquid Foundation Idr 20.000
  • Stick Foundation Idr 50.000
  • Two Way Cake Idr 75.000
  • Loose powder Idr 65.000

Tertarik buat coba? Favorit saya dari seri Simply Stay ini adalah liquid foundationnya, dan sepertinya saya mau beli full size liquid foundationnya yang shade smoothie yellow. Semoga sudah tersedia  seri Simply Stay ini di kota saya.


---


http://tag.ripre.com/campaign?guid=on&k=yGnlxN7Y81VW1HkTQvrqXm6T056Iviph&c=471799b33e3876cb3a68ca6414f36bd5

Acara ini diorganisir oleh B Blog Indonesia dan disponsori oleh Mustika Ratu